Bagikan:

Cedera, Niko Kranjcar Absen Bela Kroasia di Brasil

Pemain tengah Kroasia Niko Kranjcar harus melupakan mimpinya berlaga di Piala Dunia Brasil. Pemain berusia 29 tahun itu mengalami cedera hamstring saat membela QPR melawan Derby County di play-off Championship, di Wembley, Sabtu lalu. Kranjcar hanya berma

OLAHRAGA

Selasa, 27 Mei 2014 13:50 WIB

Author

Antonius Eko

Cedera, Niko Kranjcar Absen Bela Kroasia di Brasil

timnas kroasia, piala dunia

Pemain tengah Kroasia Niko Kranjcar harus melupakan mimpinya berlaga di Piala Dunia Brasil. Pemain berusia 29 tahun itu mengalami cedera hamstring saat membela QPR melawan Derby County di play-off Championship, di Wembley, Sabtu lalu. Kranjcar hanya bermain selama 33 menit. 


Kranjcar menjadi bagian penting di timnas Krosia dalam beberapa tahun terakhir dan seharusnya Piala Dunia kali ini menjadi yang kedua baginya. Namun, Asosiasi Sepak Bola Kroasia mengumumkan bahawa bekas pemain Tottenham, yang sudah 81 kali membela timnas, tak akan dibawa ke Brasil. 


“Gelandang Kroasia Niko Kranjcar tak akan bermain di Piala Dunia. Hasil pemeriksaan yang dilakukan di Zagreb menunjukkan pemain itu mengalami cedera hamstring,” kata pengurus Asosiasi Sepak Bola Kroasia di akun Twitternya. 


Kroasia akan tampil di laga pembuka Piala Dunia melawan tuan rumah Brasil pada 12 Juni. (goal) 


Kirim pesan ke kami

Whatsapp
Komentar

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!

Kabar Baru Jam 7

Strategi Perempuan Pengemudi Ojol Mengatasi Cuaca Ekstrem (Bag.4)

Arab Saudi Bangun Taman Hiburan Bertema Minyak di Tengah Laut

Menguji Gagasan Pangan Cawapres

Mahfud MD akan Mundur dari Menkopolhukam, Jokowi: Saya Sangat Hargai

Most Popular / Trending