KBR, Jakarta- Tim pencari korban longsor di Banjarnegara, telah menemukan 12 korban tewas. Sementara seraturan orang lainnya, diperkirakan masih tertimbun longsoran.
Tim evakuasi masih kesulitan untuk mencari para korban longsor karena kondisi lokasi yang curam sehingga alat evakuasi tak bisa masuk daerah longsor.
Kabid Tanggap Darurat Badan Penanggulangan Bencana Daerah BPBD Jawa Tengah Gembong Purwanto Nugroho mengatakan, pencarian dilakukan secara manual oleh tim evakuasi yang tergabung dari berbagai instansi.
"Dari Semarang, dari wilayah sekitar ikut membantu pencarian. Dari semalam didatangkan untuk mendukung upaya pencarian. Yang menjadi kendala listriknya padam," kata Gembong kepada KBR.
Sebelumnya, longsor terjadi di Jemblung, Desa Sampang, Kecamatan Karangkobar Banjarnegara Jawa Tengah Jumat petang.
Bencana longsor di Jemblung, Desa Sampang, Kecamatan Karangkobar Banjarnegara Jawa Tengah terjadi pasca hujan deras daerah itu. Longsor juga mengakibatkan seratusan rumah warga tertimbun. Dusun Jemblung dihuni sekitar 300 orang. 200 orang diantaranya berhasil menyelamatkan diri saat kejadian berlangsung.
Editor: Dimas Rizky
Pencarian Korban Longsor Banjarnegara Terkendala
Tim pencari korban longsor di Banjarnegara, telah menemukan 12 korban tewas. Sementara seraturan orang lainnya, diperkirakan masih tertimbun longsoran.

NUSANTARA
Sabtu, 13 Des 2014 13:28 WIB


bencana, longsor, evakuasi, korban
Kirim pesan ke kami
WhatsappRecent KBR Prime Podcast
Kabar Baru Jam 7
Strategi Perempuan Pengemudi Ojol Mengatasi Cuaca Ekstrem (Bag.4)
Arab Saudi Bangun Taman Hiburan Bertema Minyak di Tengah Laut
Menguji Gagasan Pangan Cawapres
Mahfud MD akan Mundur dari Menkopolhukam, Jokowi: Saya Sangat Hargai