Jumlah lahan kritis di Cilacap, Jawa Tengah mencapai delapan ribu hektar. Lokasi lahan kritis itu mayoritas berada di bantaran sungai.
Kepala Dinas Kehutanan dan Perkebunan setempat, Sujiman mengatakan, penyebab meluasnya lahan kritis itu akibat pembukaan lahan baru. Untuk mengantisipasi lahan kritis tersebut, Dinas Kehutanan dan Perkebunan setempat tengah membudayakan menanam. Masyarakat juga diminta menanam lebih dari seribu pohon per hektar.
"Jumlah lahan kritis di Cilacap saat ini ada 8.000 hektar, namun yang sangat kritis hanya 700 hektar.(untuk mengatasinya bagaimana pak ?).,yang pertama kita menginginkan agar budaya menanam berkembang di masyarakat. Selain itu masyarakat diminta tidak hanya menanam pohon di bawah 1.000 batang, tetapi hingga 1.600 batang perhektar. (yang paling banyak lahan kritisnya ada dimana pak ?) merata di hampir seluruh wilayah, namun yang paling banyak ada di daerah bantaran sungai,” ungkap Sujiman.
Kepala Dinas Kehutanan dan Perkebunan Cilacap, Sujiman menambahkan akan memperketat perizinan pembukaan lahan baru. Hal tersebut untuk mengantisipasi bertambahnya lahan kritis.
Lahan Kritis di Cilacap Capai 8000 Hektar
Jumlah lahan kritis di Cilacap, Jawa Tengah mencapai delapan ribu hektar. Lokasi lahan kritis itu mayoritas berada di bantaran sungai.

NUSANTARA
Senin, 24 Des 2012 12:57 WIB

lahan kritis, cilacap
Kirim pesan ke kami
WhatsappRecent KBR Prime Podcast
Kabar Baru Jam 7
Strategi Perempuan Pengemudi Ojol Mengatasi Cuaca Ekstrem (Bag.4)
Arab Saudi Bangun Taman Hiburan Bertema Minyak di Tengah Laut
Menguji Gagasan Pangan Cawapres
Mahfud MD akan Mundur dari Menkopolhukam, Jokowi: Saya Sangat Hargai