KBR, Mataram - Dinas Peternakan dan Kesehatan
Hewan (Disnakeswan) Nusa Tenggara Barat (NTB) mencatat stok sapi potong di wilayahnya berjumlah sekitar 121 ribu ekor. Kepala Kepala
Disnakeswan NTB, Budi Septiani mengatakan, 4,859 ekor diantaranya telah dikirim ke 8 provinsi lainnya. Diantaranya yaitu Jawa Barat,
Jawa Tengah, Jawa Timur, Banten, Kalimantan Selatan, Sulawesi Selatan dan
Sumatera Selatan.
“Kita tidak ada masalah stok kita, kita juga sudah mensuplai untuk kebutuhan secara nasional sebanyak 4.859 ekor untuk 8 provinsi, termasuk salah satunya Jawa Barat dan Banten tahun ini. Itu untuk yang sapi potong. Kerbau potong juga kita sudah mengeluarkan totalnya untuk luar NTB 3.348 yang kerbau”, kata Budi Selasa (11/8/2015).
Sementara
untuk kerbau potong, ia menyebutkan sebanyak empat daerah secara aktif mengirim
permintaan ke NTB yakni provinsi Banten, Kalimantan Selatan, Sulawesi Selatan
dan Jambi. Menurutnya, kelangkaan dan mahalnya harga daging sapi di sejumlah daerah seperti
Jawa Barat bukan karena stok daging yang dikirim oleh NTB masih
kurang. Melainkan karena daerah tersebut masih bergantung pada daging
impor.
Editor : Sasmito Madrim