KBR68H, Jayapura – Gubernur Papua, Lukas Enembe mengungkapkan, sedikitnya Rp 1 triliun dibutuhkan untuk membangun setiap kabupaten pemekaran di Papua. Dana itu dialokasikan untuk pembangunan infrastruktur, pendidikan, kesehatan dan perekonomian kerakyatan.
Menurut Gubernur, selama ini setiap kabupaten hanya mendapatkan Rp 400 hingga 500 miliar per tahun dari Dana Alokasi Umum(DAU).
“Dalam suatu daerah kabupaten dimekarkan itu rata rata hanya dapat Rp 400 hingga Rp 500 miliar itu tidak cukup. Rata rata pegawai dua ribu, belanja birokrasi itu semuanya sudah habis. Sehingga idealnya paling rendah Rp 1 trilyun, kalau kita mau bicara bangun infrastruktur baik, kesehatan baik, ekonomi baik,” ungkapnya.
Gubernur Papua, Lukas Enembe menambahkan, saat ini dari tujuh kabupaten induk di Papua hanya dua Kabupaten yakni Merauke dan Mimika yang Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD)-nya mencapai Rp 1 Trilyun. Sementara lainnya hanya berkisar antara Rp 700 hingga 800 Miliar. (Andi Iriani)
Editor: Anto Sidharta
Wah, Setiap Kabupaten Pemekaran di Papua Butuh Rp 1 Triliun
Gubernur Papua, Lukas Enembe mengungkapkan, sedikitnya Rp 1 triliun dibutuhkan untuk membangun setiap kabupaten pemekaran di Papua. Dana itu dialokasikan untuk pembangunan infrastruktur, pendidikan, kesehatan dan perekonomian kerakyatan.

NUSANTARA
Kamis, 15 Agus 2013 16:22 WIB


Kabupaten Pemekaran, Papua, 1 Triliun
Kirim pesan ke kami
WhatsappRecent KBR Prime Podcast
Kabar Baru Jam 7
Strategi Perempuan Pengemudi Ojol Mengatasi Cuaca Ekstrem (Bag.4)
Arab Saudi Bangun Taman Hiburan Bertema Minyak di Tengah Laut
Menguji Gagasan Pangan Cawapres
Mahfud MD akan Mundur dari Menkopolhukam, Jokowi: Saya Sangat Hargai