KBR68H, NTT - Dinas Pendidikan Kabupaten Timor Tengah Utara, Nusa Tenggara Timur menjamin seluruh lulusan Sekolah Dasar dan Sekolah Menengah Pertama di wilayah itu tahun ini tertampung di sekolah negeri.
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Timor Tengah Utara, Vinsensius Saba mengatakan pada tahun ajaran baru ini pihaknya membuka enam sekolah baru tingkat SMP dan SMA. Dia yakin dengan penambahan sekolah baru seluruh siswa yang lulus bisa bersekolah.
“SMA itukan sudah masuk dalam program wajib belajar. Jadi berarti semua anak usia SMA/SMK itu harus diterima. Makanya tahun ini kita ada buka tambah 1 SMA di Bikomi Selatan. Itu untuk menampung mereka yang di sana tidak usah masuk kota. Sementara untuk SMP kita buka 5 sekolah,” jelas Vinsensius.
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Timor Tengah Utara, Vinsensius Saba juga memastikan tidak ada pungutan biaya dalam proses penerimaan siswa baru di setiap sekolah. Jumlah peserta Ujian Nasional Sekolah Dasar (SD) yang lulus tahun ini di Kabupaten Timor Tengah Utara tercatat lebih dari 5.500 siswa. Sementara SMP sederajat mencapai 4.000 siswa.
Editor: Pebriansyah Ariefana