Bagikan:

Komisi III DPRD Kota Ambon Desak PU Perbaiki Jalan Passo dan Ema

Anggota komisi III DPRD Kota Ambon, Jemmy Maatita mendesak Dinas PU Kota Ambon segera memperbaiki jalan yang rusak di desa Passo dan desa Ema Kecamatan Leitimur Selatan.

NUSANTARA

Kamis, 02 Mei 2013 10:53 WIB

Author

Radio DMS FM

Komisi III DPRD Kota Ambon Desak PU Perbaiki Jalan Passo dan Ema

jalan rusak, ambon

KBR68H, Ambon- Anggota komisi III DPRD Kota Ambon, Jemmy Maatita mendesak Dinas PU Kota Ambon segera memperbaiki jalan yang rusak di desa Passo dan desa Ema Kecamatan Leitimur Selatan.

Maatitta mengatakan jalan tersebut segera diperbaiki karena tingkat kerusakan jalan tersebut semakin parah, dan terdapat lubang di beberapa ruas jalan. Diperkirakan kerusakan jalan bisa bertambah rumit ketika di musim hujan.

Menurut Maatita kerusakan jalan ini mengakibatkan terjadinya kecelakaan lalu lintas dan kecelakaan bagi pejalan kaki. Dia menambahkan kerusakan jalan ini juga membuat masyarakat semakin resah karena mereka sering terperosok di dalam lubang.

Untuk itu Maatita menegaskan dinas PU Kota Ambon dalam waktu dekat segera melakukan perbaikan jalan demi keselamatan warga. Dia menduga jalan tersebut sebelumnya dibuat hanya bersifat sementara dan diperkirakan bisa digunakan untuk jangka waktu pendek.

Sumber: Radio DMS FM

Kirim pesan ke kami

Whatsapp
Komentar

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!

Kabar Baru Jam 7

Strategi Perempuan Pengemudi Ojol Mengatasi Cuaca Ekstrem (Bag.4)

Arab Saudi Bangun Taman Hiburan Bertema Minyak di Tengah Laut

Menguji Gagasan Pangan Cawapres

Mahfud MD akan Mundur dari Menkopolhukam, Jokowi: Saya Sangat Hargai

Most Popular / Trending