KBR, Yogyakarta - Polda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menggelar patroli selama Ramadan. Kapolda DIY Suwondo Nainggolan mengatakan patroli ditingkatkan guna mengantisipasi kejahatan jalanan dan potensi kejahatan lainnya.
Berkaca dari tahun 2022 dan 2023 lalu, kejahatan dan kekerasan jalanan yang melibatkan remaja kerap muncul saat bulan puasa.
Dia menyebut pada tahun lalu, aksi kejahatan meningkat di minggu pertama setelah sahur. Ancaman meningkat hingga waktu buka bersama di minggu kedua.
"Nah berangkat dari situ kami dua hari sejak libur panjang, itu sebelum libur panjang itu kami melakukan kegiatan yang namanya KRYD atau Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan," katanya saat ditemui di DPRD DIY, Rabu (13/3/2024).
Suwondo memastikan jajarannya akan berpatroli setiap malam selama Ramadan serentak di semua wilayah DIY. Dia berharap kegiatan itu bisa memberikan rasa aman dan nyaman bagi umat Muslim yang melaksanakan ibadah.
"Ini untuk mengantisipasi. Jadi yang ditangkap-tangkap ini adalah hasil antisipasi yang dilakukan oleh pihak kepolisian bersama dengan masyarakat jaga warga polda kamtibmas," ungkapnya.
Baca juga:
- Wapres: Ramadan Momentum Bersatu Pasca-Pemilu
- Gerebek Apem, Tradisi Sambut Datangnya Ramadan di Jombang
Editor: Wahyu S.