KBR68H, Pamekasan- Majelis Ulama Indonesia (MUI) yang tersebar di 4 kabupaten di Madura sepakat menerbitkan panduan wisata dan industri Islami. Koordinator MUI se-Madura, Ali Rahbini menyatakan hal itu dilakukan untuk memberikan pemahaman kepada para investor yang akan mengembangkan usaha pariwisata di Madura. Baik dalam bidang perhotelan maupun industri pabrik yang dikembangkan secara Islami
Menurut Rahbini, panduan tersebut saat ini masih dikaji secara bersama-sama oleh puluhan kiai yang ada di Madura, termasuk dampak dan positifnya pengembangan investasi pariwitasa di Madura.
”Masih kita kaji lebih mendalam agar lebih terlihat dampak positifnya dan kemaslahatan ummat di Madura,” terangnya.
Ali Rahbini menjelaskan, panduan yang berbentuk buku itu sudah mendapat dukungan dari Wakil Gubernur Jawa Timur Syaifullah Yusuf. Bahkan, dalam pembahasan beberapa waktu lalu, Wagub Jatim melihat dan mendengarkan langsung pembahasan panduan Islami tersebut.
Ali Rahbini berharap, langkah positif ini mendapat dukungan dari semua elemen masyarakat Madura. Sehingga cita-cita Madura berkembang dengan tanpa meninggalkan identitas keislamannya bisa tercapai di masa depan.
Sumber: Radio Karimata FM
MUI Madura Siapkan Panduan Wisata & Industri Islami
Majelis Ulama Indonesia (MUI) yang tersebar di 4 kabupaten di Madura sepakat menerbitkan panduan wisata dan industri Islami.

NUSANTARA
Selasa, 26 Feb 2013 16:04 WIB


MUI Madura, Industri Islami
Kirim pesan ke kami
WhatsappRecent KBR Prime Podcast
Kabar Baru Jam 7
Strategi Perempuan Pengemudi Ojol Mengatasi Cuaca Ekstrem (Bag.4)
Arab Saudi Bangun Taman Hiburan Bertema Minyak di Tengah Laut
Menguji Gagasan Pangan Cawapres
Mahfud MD akan Mundur dari Menkopolhukam, Jokowi: Saya Sangat Hargai