KBR68H, Jayapura- Sebanyak 370 orang bintara pengendalian massa akan disebar ke pelosok pos polisi di Bumi Cenderawasih.
Kapolda Papua, Tito Karnavian mengatakan 300-an polisi ini terutama akan disebar di polres terpencil dan mereka akan menggantikan polisi senior yang sebelumnya bertugas didaerah itu. “Diantaranya mereka akan disebar ke Lannya Jaya sebanyak 50 orang, Pegunungan Bintang dan Yahukimo,” jelas Tito usai pelantikan brigadier dalmas di Sekolah Polisi Negara di Base G, Jayapura, Selasa (26/2).
Tito mengklaim saat ini polisi di Papua sudah sangat ideal dengan jumlah penduduk sekitar 3 juta jiwa serta polisi sebanyak 14.500 personil.
“Perbandingannya 1:300. Ini sudah baik. Tapi kendala kita ada medan Papua yang sangat luas,” ujarnya lagi.
Kepolisian Papua mengklaim dalam waktu dekat pihaknya akan merekrut 700-an polisi untuk umum. “Dengan terus adanya pemekaran kabupaten dan distrik yang muncul, maka butuh pelayanan masyarakat dari kepolisian ,” jelas Tito.
Dalam tahun ini, rencananya akan ada dua polres baru di Lanny Jaya dan Mamberamo Raya. Sementara aka nada dua polsek di Elelim, Kabupaten Yalimo dan Kobakma, Mamberamo Tengah. (Katharina Lita)
Sumber: Radio Swara Nusa Bahagia
370 Bintara Dalmas Disebar ke Seluruh Pelosok Papua
KBR68H, Jayapura- Sebanyak 370 orang bintara pengendalian massa akan disebar ke pelosok pos polisi di Bumi Cenderawasih.

NUSANTARA
Selasa, 26 Feb 2013 12:51 WIB


dalmas, papua
Kirim pesan ke kami
WhatsappRecent KBR Prime Podcast
Kabar Baru Jam 7
Strategi Perempuan Pengemudi Ojol Mengatasi Cuaca Ekstrem (Bag.4)
Arab Saudi Bangun Taman Hiburan Bertema Minyak di Tengah Laut
Menguji Gagasan Pangan Cawapres
Mahfud MD akan Mundur dari Menkopolhukam, Jokowi: Saya Sangat Hargai