KBR, Jakarta – Hari ini sedianya Munir merayakan ulang tahun ke-49 bersama keluarga dan teman-temannya. Menikmati kebersamaannya bersama Suciwati, juga Alif dan Diva.
Menurut Suciwati, di keluarga tidak ada tradisi khusus dalam merayakan ulang tahun. “Kami di keluarga tidak ada tradisi harus merayakan ulang tahun,” kata Suciwati dalam program Reformasi Hukum KBR, Senin (8/12/2014).
Yang lebih diingat Munir justru tanggal perkawinan dengan Suciwati, yaitu 7 Juni. Suciwati dan Munir menikah pada tahun 1996 silam.
“Munir justru sangat amat sangat menghargai hari jadi perkawinan,” kenang Suciwati. “Buat saya itu kejutan ketika dia mencarikan hadiah untuk ulang tahun perkawinan kami. Itu lebih diingat dibandingkan hari-hari ulang tahun kami.”
Bagi Suciwati, Munir adalah laki-laki yang sangat romantis.
“Setiap pagi, setiap saya buka mata, dia akan ucapkan ‘I love you’,” kenang Suciwati lalu setelah itu terdiam.
Munir lahir pada 8 Desember 1965. Hari ini seharusnya bisa merayakan ulang tahun ke-49. Munir tewas pada 7 September 2004 diracun arsenik. Terdakwa pembunuhnya, Pollycarpus Budihari Prijanto, baru-baru ini dibebaskan bersyarat karena sudah memenuhi 2/3 masa hukuman – yaitu 8 dari 12 tahun vonis penjara.