Bagikan:

Tunjangan Guru Rp 6 Triliun Cair Pekan ini

KBR68H, Jakarta - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan menargetkan pekan ini tunjangan guru untuk Pegawai Negeri Sipil (PNS) di daerah senilai Rp 6 triliun segera dibagikan.

NASIONAL

Selasa, 08 Apr 2014 18:35 WIB

Tunjangan Guru Rp 6 Triliun Cair Pekan ini

Pemilu, Laporan, Dana, Kampanye, Yogyakarta

KBR68H, Jakarta - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan menargetkan pekan ini tunjangan guru untuk Pegawai Negeri Sipil (PNS) di daerah senilai Rp 6 triliun segera dibagikan.

Inspektorat Jenderal Kemendikbud, Haryono Umar mengatakan, pembagian tersebut tinggal menunggu proses administrasi dari pihak Kementerian Keuangan yang selesai pada pekan ini. Kata dia, semua pemerintah kabupaten/ kota sudah mengurus Surat Keterangan Tunjangan Profesi agar semua guru PNS di daerah dapat mendapatkan tunjangan yang mandek selama empat tahun tersebut.

"Saya sampai saat ini belum tahu apakah itu sudah siap atau belum, tapi itukan sudah tiga minggu yang lalu sudah disampaikan. Makannya waktu itu minggu yang lalu itu sudah disampaikan dalam pemikiran saya kan seharusnya sudah dibayarkan pada akhir Maret itu. Nah mungkin ada proses administrasi yang perlu. Sehingga baru akan dibayarkan setelah siap, saya dengar-dengar dalam minggu ini,"kata Haryono saat dihubungi KBR68H, Selasa (8/4).

Sebelumnya, tunjangan guru PNS senilai Rp 4 trilun lebih mandek di Inspektorat Daerah. Sementara pada 2012 Kemendikbud atas permintaan berbagai pihak kemudian meminta Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) untuk mengaudit anggaran tunjangan tersebut.

Kemudian baru tahun ini duit tunjangan sekitar Rp 6 triliun tersebut dapat dibagikan kepada guru PNS di daerah.

Editor: Pebriansyah Ariefana

Kirim pesan ke kami

Whatsapp
Komentar

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!

Kabar Baru Jam 7

Strategi Perempuan Pengemudi Ojol Mengatasi Cuaca Ekstrem (Bag.4)

Arab Saudi Bangun Taman Hiburan Bertema Minyak di Tengah Laut

Menguji Gagasan Pangan Cawapres

Mahfud MD akan Mundur dari Menkopolhukam, Jokowi: Saya Sangat Hargai

Most Popular / Trending