Bagikan:

Turki Tembak Jatuh Pesawat Suriah di Dekat Perbatasan

Turki telah menembak jatuh sebuah pesawat tempur Suriah dalam pertempuran antara pasukan pemberontak dan pemerintah Suriah di dekat perbatasan.

INTERNASIONAL

Senin, 24 Mar 2014 08:09 WIB

Author

Eva Mazrieva

Turki Tembak Jatuh Pesawat Suriah di Dekat Perbatasan

suriah, turki, pesawat

KBR68H, Washington - Turki telah menembak jatuh sebuah pesawat tempur Suriah dalam pertempuran antara pasukan pemberontak dan pemerintah Suriah di dekat perbatasan. 


Perdana Menteri Turki Recep Tayyip Erdogan mengatakan pesawat Suriah itu melanggar wilayah udara Turki. Sementara stasiun televisi Suriah mengatakan pesawat itu sedang mengejar pemberontak di wilayah Suriah. 


Seorang sumber militer Suriah mengatakan pilot pesawat berhasil lompat sebelum pesawat jatuh.  Juru bicara militer itu menggambarkan tindakan Turki sebagai agresi terang-terangan.


Erdogan telah memperingatkan Suriah bahwa pihaknya akan mengambil tindakan sangat tegas jika melanggar wilayah udara Turki. 


Pasukan pemberontak dan pemerintah Suriah sudah tiga hari terlibat pertempuran untuk menguasai pintu perbatasan Kasab, Provinsi Latakia, Suriah. (VOA)


Editor: Antonius Eko 

Kirim pesan ke kami

Whatsapp
Komentar

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!

Kabar Baru Jam 7

Strategi Perempuan Pengemudi Ojol Mengatasi Cuaca Ekstrem (Bag.4)

Arab Saudi Bangun Taman Hiburan Bertema Minyak di Tengah Laut

Menguji Gagasan Pangan Cawapres

Mahfud MD akan Mundur dari Menkopolhukam, Jokowi: Saya Sangat Hargai

Most Popular / Trending