Bagikan:

Bom Tewaskan 3 Polisi di Thailand Selatan

Sebuah bom di tepian jalan di Provinsi Narathiwat Thailand menewaskan tiga orang polisi

INTERNASIONAL

Jumat, 15 Mar 2013 19:13 WIB

Bom Tewaskan 3 Polisi di Thailand Selatan

bom, thailand

KBR68H - Sebuah bom di tepian jalan di Provinsi Narathiwat Thailand menewaskan tiga orang polisi. Peristiwa ini terjadi dua pekan menjelang perundingan damai antara pemerintah dengan kelompok pemberontak.

Juru Bicara Militer Pramote Promin mengatakan bom seberat 90 kilogram yang di sembunyikan pada tepian jalan Distrik Ruso Narathiwat meledak karena detonator bom terpicu truk yang diparkir polisi. Militer menyebutkan serangan dilakukan kelompok pemberontak yang menentang perundingan damai yang akan digelar di Malaysia 28 Maret mendatang.

Pemerintah Thailand setuju berunding damai dengan Barisan Revolusi Nasional yang merupakan salah satu kelompok pemberontak di Thailand Selatan. Pertemuan awal dengan kelompok tersebut berlangsung 5 Maret lalu. Konflik di Thailand Selatan berlangsung sejak 9 tahun lalu. Kelompok-kelompok masyarakat di daerah itu meminta otonomi khusus.(AFP/CNA)

Kirim pesan ke kami

Whatsapp
Komentar

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!

Kabar Baru Jam 7

Strategi Perempuan Pengemudi Ojol Mengatasi Cuaca Ekstrem (Bag.4)

Arab Saudi Bangun Taman Hiburan Bertema Minyak di Tengah Laut

Menguji Gagasan Pangan Cawapres

Mahfud MD akan Mundur dari Menkopolhukam, Jokowi: Saya Sangat Hargai

Most Popular / Trending