Bagikan:

Pemain Sepakbola Sekarang Penghasilannya Luar Biasa!

Selasa, 23 Jul 2013 15:17 WIB

Author

kru teenvoice

Duh pengen deh Timnas Indonesia bisa menang dan jadi juara kompetisi apa kek gitu. Udah kelamaan nih puasa gelarnya. Kan pengen teriak: gooolllhidup Indonesia! Bisa gak ya kira-kira? Eits. Harus optimis! Kita harus dukung tim nasional sepakbola kita. Ngomong-ngomong soal timnas, Reporter Teen Voice Tannya Heryanti dari SMAN 6 Jakarta, ngobrol bareng sama legenda sepakbola Indonesia Oom Ricky Yakobi. Oom yang satu ini, belum lama ini mencetak gol satu-satunya ke gawang klub tenar asal Italia AC Milan lho. Itu loh waktu pertandingan amal AC Milan Glorie lawan Indonesian Legend. Selain ngobrolin soal prestasi Timnas, Oom Ricky juga cerita soal penghasilan luar biasa pemain sepakbola. Simak yuk!Menurut OM Ricky pemain baru di Timnas bisa masuk ke World Cup?Kalau bicara soal Timnas, apalagi menghadapi world cup butuh waktu yang panjang. Kemudian harus ada keseriusan pembina sepak bola olahraga Indonesia untuk membina anak-anak ini dengan serius. Saya berharap ada perhatian kepada pembinaan usia muda. Maksudnya menyediakan wadah-wadah kompetisi karena Sekolah Sepak Bola (SSB) sangat luar biasa banyaknya. Tapi mereka enggak punya wadah kompetisi. Kalau saya lihat, kita butuh pembinaan jangka panjang.Apa kiat untuk mengatasi anak-anak yang sulit dilatih dan cepat bosan?Kebetulan saya punya sekolah sepak bola, saya juga melatih anak-anak. Sebetulnya melatih anak-anak itu gampang-gampang sulit ya. Yang pasti sangat menyenangkan. Mereka itu harus dilatih dengan dasar-dasar yang baik, tentu ada banyak koreksi karena mereka adalah anak-anak. Jangan mudah emosi, karena biasanya ketika kita menerangkan, anak-anak justru malah bermain-main. Butuh kesabaran lah. Yang pasti mereka itu sangat antusias.Kalau main bola bisa bikin kaya ya Om?Bahwa sekarang kita tahu pemain bola itu penghasilannya luar biasa, malah melebihi orang-orang yang sekolah pintar. Jabatan yang boleh dikatakan baik. Tapi masalahnya sekarang, orangtua itu lebih banyak khawatir dengan persoalan cidera atau hal yang lain. Dalam olahraga memang tentunya keseharian berbeda dengan pendidikan. Pemain bola itu diwajibkan harus pintar. Karena disitu pemain bola harus bisa memutuskan dengan cepat dan harus memiliki pandangan yang luas, dia harus menciptakan moment-moment2 yang menakjubkan.Om Ricky, apa betul jadi olahragawan itu mahal banget?Jadi atlet itu butuh dana yang besar. Termasuk membina atlet di diklat, apalagi pembinaan di klub. Ini karena di klub semua ditanggung, mulai dari uang saku, makannya, tempat tinggal alias mess-nya dan segala macam. Jadi memang membina olaharga itu, harus dibantu dana APBD seperti klub ISL sampai 30 miliar.Apa pengalaman yang enggak bisa dilupakan Om Ricky ketika menjadi pemain bola?Satu hal, saya menikmati sesuatu kesenangan, keharuan. Contohnya bisa menyanyikan lagu kebangsaan di luar negeri. Ada bangganya, ada harunya, Apalagi kalau kita mencapai babak-babak yang membanggakan. Misalnya semi final atau final. Moment paling yang saya tidak bisa dilupakan adalah waktu itu pertama kali Indonesia juara Sea Games. Kebetulan saya kapten timnya. Kemudian tahun 1987. Ada moment lagi menurut saya agak sulit diiukti generasi sekarang adalah menembus 4 besar Asian Games, semi finalis lah

Kirim pesan ke kami

Whatsapp
Komentar

KBR percaya pembaca situs ini adalah orang-orang yang cerdas dan terpelajar. Karena itu mari kita gunakan kata-kata yang santun di dalam kolom komentar ini. Kalimat yang sopan, menjauhi prasangka SARA (suku, agama, ras dan antargolongan), pasti akan lebih didengar. Yuk, kita praktikkan!

Kabar Baru Jam 7

Strategi Perempuan Pengemudi Ojol Mengatasi Cuaca Ekstrem (Bag.4)

Arab Saudi Bangun Taman Hiburan Bertema Minyak di Tengah Laut

Menguji Gagasan Pangan Cawapres

Mahfud MD akan Mundur dari Menkopolhukam, Jokowi: Saya Sangat Hargai

Most Popular / Trending